Persija Jakarta bukan cuma berhasil menang atas Tampines Rovers di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Rabu (28/2/2018), tapi The Jakmania juga cetak rekor. Suporter Persija itu jadi penonton terbanyak di ajang kompetisi antar-klub Asia strata kedua itu pada fase grup.
Laga itu awalnya sempat dianggap akan sepi penonton. Maklum, pertandingan digelar pada hari kerja yang notabene sulit bagi Jakmania untuk menyaksikannya.
Namun demikian, yang terjadi justru sebaliknya. Tercatat, laga Persija vs Tampines Rovers dihadiri 49,056 penonton yang memadati SUGBK. Bahkan, merunut catatan Labbola, hal itu memecahkan rekor penonton AFC Cup.
Jumlah tersebut merupakan terbanyak untuk fase grup AFC Cup. Namun, menurut Labbola, secara keseluruhan, ini adalah rekor tertinggi keenam dalam sejarah AFC Cup.
Jumlah tersebut hanya lebih rendah dari Final 2010 antara Al-Qadsia dan Al-Ittihad di Stadion Internasional Jaber, Kuwait City, yang memiliki 58.064 penonton. Jelas, ada dua pertandingan kandang lagi bagi Persija yang bisa kembali memecahkan rekor penonton lagi.
0 Response to "Persija Menang, Jakmania Pecahkan Rekor Penonton AFC Cup"
Posting Komentar